Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

You are not connected. Please login or register

Perlukah pemeriksaan USG 4D?

Go down  Message [Halaman 1 dari 1]

1Perlukah pemeriksaan USG 4D? Empty Perlukah pemeriksaan USG 4D? Fri Jun 15 2012, 09:03

psenoaji_obgyn

psenoaji_obgyn

USG 4D digunakan untuk agar pasien dpt melihat secara lebih jelas bentuk luar dari janin, seperti muka, hidung, mulut, jari, tangan, kaki, dan paling bagus dilakukan justru di kehamilan 24-30minggu, karena air ketubannya masih banyak sehingga mudah untuk menampilkannya.

Utk pemeriksaan kondisi janin, seperti kelainan otak, jantung, tulang belakang, dan semua organ dalam janin, justru yg dipake adalah bukan USG 4D, tapi USG 2D dengan resolusi tinggi. Jadi utk memperlurus pandangan bunda semua, alat USG ini satu alat, dimana ada switch/tombol utk mengubah mode dari 2D menjadi 4D, bukan alat yg berbeda. Dan inilah yg kadang2 jadi persepsi yg salah.

Jadi sebenarnya pemeriksaan skrining lengkap dengan USG resolusi tinggi pun sudah bisa mendpt informasi lengkap, bahkan kita juga bisa dpt muka, tangan dan kaki tanpa harus USG4D. Sayangnya, gambar yg muncul bisa diinterpretasi oleh kami2 yg berpengalaman di bidang ini, sehingga ayahbunda si janin kadang ga ngerti dgn hasil tersebut. Jadi sebenarnya USG 4D lebih cenderung ke arah "memanjakan" pasien utk bisa lihat bentuk si janin, tanpa ada perbedaan dari sisi kualitas ketelitian.

Jadi keputusan utk USG 4D adalah dari pasien itu sendiri. Saya biasanya menyarankan USG 4D bila dari pemeriksaan skrining biasa, tampak kecurigaan kelainan pd bentuk luar janin, seperti kelainan bibir, hidung, jari, tangan dan kaki.

http://tanyadokterspog.com

Kembali Ke Atas  Message [Halaman 1 dari 1]

Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik